Pasuruan, – Kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Pantura Sumberanyar, Kecamatan Nguling, Kabupaten Pasuruan, Selasa (22/7/2025) pagi.
Seorang kurir paket, Andika Ardhiansyah (30), warga Dusun Krajan, Desa Kapasan, Kecamatan Nguling, Kabupaten Pasuruan, tewas setelah sepeda motor yang dikendarainya terlibat kecelakaan dengan truk Hino.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Pasuruan Kota, Ipda Zulkifli mengatakan, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 07.40 WIB, saat korban tengah mengendarai sepeda motor Honda Beat bernomor polisi N 4453 VA melaju dari arah timur menuju barat.
Dari arah yang sama, melaju pula truk Hino Nopol DR-8679-AI yang dikemudikan Jupriadi (29), warga Lombok, Nusa Tenggara Barat.
“Truk tersebut berusaha menghindari kendaraan lain di depannya. Saat membanting setir ke kiri, sopir kehilangan kendali hingga menabrak sepeda motor korban yang berada di sisi kiri jalan,” terang Zulkifli.
Usai menabrak korban, truk juga menabrak dua pagar rumah warga di pinggir jalan. Akibat kejadian tersebut, korban mengalami luka serius di bagian kepala dan tangan, serta pendarahan di wajah.
“Pengendara sepeda motor meninggal dunia di TKP,” tambahnya.
Selain itu, kecelakaan ini juga mengakibatkan kerusakan pada truk yakni, kaca depan pecah, bemper depan penyok, serta bak samping kiri rusak. Kerugian material ditaksir mencapai Rp 5 juta.
“Saat ini, Unit Laka Lantas Polres Pasuruan Kota masih melakukan penyelidikan lebih lanjut guna mengetahui penyebab pasti kecelakaan tersebut,” pungkas Zulkifli. (*)
Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Keyra