Menu

Mode Gelap
Bupati Lumajang Tegaskan Larangan Tahan Ijazah dan Wajib Patuhi UMK Ditengah Efisiensi, Pemkot Probolinggo Digerojok Anggaran Rp40 Miliar untuk Perbaiki Infrastruktur Hari Buruh Internasional, Mahasiswa dan Pekerja Lurug Gedung DPRD Jember Futsal Gagal Melenggang, KONI Kota Probolinggo Sisakan 32 Cabor di Porprov Jatim 2025 Kuota Haji Lumajang 2025 Menurun Peringati Hari Buruh, Pemkab Probolinggo Ajak Serikat Pekerja dan Pengusaha Perkuat Kolaborasi

Sosial · 9 Des 2024 20:49 WIB

Jelang Libur Nataru, KAI Daop 9 Jember Ganti Rel dan Perangkat Wesel


					DIGANTI: Para pekerja saat melakukan pergantian rel kereta api di wilayah Daop 9. (foto: Istimewa)
Perbesar

DIGANTI: Para pekerja saat melakukan pergantian rel kereta api di wilayah Daop 9. (foto: Istimewa)

Probolinggo,- Untuk meningkatkan keselamatan perjalanan kereta api, PT. Kereta Api (KAI) Daop 9 Jember melakukan pergantian rel kereta api di sejumlah lokasi di wilayah Daop 9 Jember.

Upaya ini juga sebagai meningkatkan keselamatan penumpang saat libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Manager Hukum dan Humas KAI Daop 9 Jember, Cahyo Widiantoro menyebut, sepanjang 2024 ini KAI Daop 9 Jember memprogram penggantian rel kereta api sepanjang 15 km di beberapa lokasi wilayah kerja Daop 9 Jember.

“Pertimbangan penggantian rel ini karena beberapa titik rel mengalami keausan dan korosi disebabkan karena cuaca, serta juga mengganti rel ukuran kecil dengan ukuran yang lebih besar,” kata Cahyo, Senin (9/12/24).

Selain penggantian rel, KAI Daop 9 Jember juga melakukan penggantian 16 unit perangkat wesel, atau pemindah jalur sejumlah stasiun.

Dalam penggantian perangkat wesel juga disertai penggantian bantalan dari kayu dan besi diganti dengan bantaran beton.

Adapun rel yang juga berukuran kecil diganti dengan ukuran yang lebih besar.

Meski penggantian wesel mengakibatkan penurunan kecepatan kereta api, namun tidak menggantung ketepatan waktu perjalanan kereta api yang persentase kedatangan mencapai 97 persen.

“Penggantian rel dan perangkat wesel dilakukan tak lain untuk meningkatkan keselamatan dan kenyamanan perjalanan kereta api, terlebih mengurasi resiko kecelakaan dan meningkatkan efisiensi waktu perjalanan kereta api,” imbuhnya.

Dengan penggantian rel dan perangkat wesel m, diharapkan dapat meningkatkan keselamatan dan kualitas perjalanan saat libur Natal Tahun 2024 dan Tahun Baru 2025. (*)

 


Editor: Mohammad S

Publisher: Keyra


Artikel ini telah dibaca 53 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Hari Buruh Internasional, Mahasiswa dan Pekerja Lurug Gedung DPRD Jember

1 Mei 2025 - 19:16 WIB

Peringati Hari Buruh, Pemkab Probolinggo Ajak Serikat Pekerja dan Pengusaha Perkuat Kolaborasi

1 Mei 2025 - 16:43 WIB

Kemenag Lumajang Prioritaskan Keselamatan dan Kenyamanan Jamaah Haji Lansia

1 Mei 2025 - 15:40 WIB

KAI Daop 9 Jember Persempit Perlintasan JPL 09, Hanya Boleh Dilalui Kendaraan Bermotor

1 Mei 2025 - 14:02 WIB

Unjuk Kemesraan, Bupati dan Wakil Bupati Jember Kompak Hadiri Milad PKS

28 April 2025 - 19:45 WIB

Sambangi MUI, Forum Peduli Akhlaq Desak Para Pemabuk di SGM Kraksaan Ditindak Tegas

28 April 2025 - 19:29 WIB

Nikah Dini di Lumajang Terancam Tak Dapat Bansos

28 April 2025 - 15:35 WIB

Gelar Halal Bihalal, IKA PMII UNZAH Genggong Rajut Harmoni Alumni

27 April 2025 - 21:22 WIB

Bantuan Anak Yatim di Lumajang: Proses Pengajuan dan Persyaratan Harus Jelas

27 April 2025 - 09:29 WIB

Trending di Sosial