Menu

Mode Gelap
Umat Hindu Tengger Rayakan Kuningan, Berharap Dianugerahi Kesehatan dan Keselamatan KAI Daop 9 Jember Tawarkan Sensasi Nikmati Keindahan Alam Diatas Kereta Didampingi Gus Haris, Gubernur Khofifah resmikan SMKN Sukapura di Probolinggo Pelaku Tabrak Lari Pelajar SMK di Pasuruan Ditangkap, Mengaku Takut Dimassa Haru Mardijah, Nenek Berusia 104 Tahun di Jember yang Bakal Naik Haji Kankemenag Kota Probolinggo Bakal Berangkatkan 213 Jamaah Calon Haji, Dilepas Tanggal 26 Mei

Pemerintahan · 16 Feb 2022 17:35 WIB

Brimob Polda Jatim hingga Pol PP Siaga Amankan Pilkades di Probolinggo


					Brimob Polda Jatim hingga Pol PP Siaga Amankan Pilkades di Probolinggo Perbesar

Kraksaan,- Ribuan pasukan gabungan TNI-Polri dan Sat Pol PP dikerahkan untuk mengamankan kontestasi Pilkades serentak di 219 desa di wilayah hukum Polres Probolinggo.

Pasukan tersebut terdiri dari Satuan Brimob Polda Jatim, Satuan Dalmas Polda Jatim, Polres Jajaran Polda Jatim, Kodim 0820 Probolinggo dan Satpol PP Kabupaten Probolinggo.

Pasukan gabungan ini dicek kesiapannnya dalam apel yang digelar di Stadion Gelora Merdeka Kraksaan, Rabu (16/2/2022). Apel itu dipimpin langsung oleh Kapolres Probolinggo, AKBP Teuku Arsya Khadafi.

“Total ada 1.594 pasukan terdiri dari anggota Polres Probolinggo, 20 Polres Jajaran di tingkat Polda Jatim, Satuan Brimob dan Dalmas Polda Jatim untuk pengamanan pilkades serentak ini. Mereka semua kami kerahkan ke tiap TPS di tiap lokasi pilkades. Bila terjadi hal-hal yang tidak diinginkan bisa diantisipasi dan dilakukan penegakan hukum,” kata Kapolres Arsya.

Kapolres juga telah menyiapkan pasukan untuk daerah yang dimungkinkan rawan guna menjaga situasi dan kondusifitas Kabupaten Probolinggo. Ia berharap, pilkades serentak ini bisa berjalan lancar dan aman.

“Protokol kesehatan juga akan ditegakkan. Kami tidak ingin pilkades ini menjadi klaster baru penyebaran Covid-19, tetap waspada,” pesannya.

Sementara itu, Ketua DPRD Kabupaten Probolinggo, Andi Suryanto Wibowo mengimbau warga untuk menggunakan hak pilihnya serta membantu menjaga kondusifitas saat pelaksanaan pilkades nanti.

“Menang atau kalah itu hal yang biasa dalam pilkades. Yang menang sesungguhnya adalah rakyat dan mari kita menyikapi ini secara dewasa. Jaga keamanan dan tetap terapkan prokes,” paparnya. (*)


Editor: Efendi Muhammad
Publisher: Albafillah

Artikel ini telah dibaca 28 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Bupati Lumajang Perkuat Perlindungan Pekerja Migran Indonesia di Luar Negeri

2 Mei 2025 - 16:57 WIB

Dari Sejarah Ki Hajar Dewantara, Bupati Lumajang Dorong Revitalisasi Pendidikan untuk Tingkatkan SDM

2 Mei 2025 - 16:04 WIB

Bupati Lumajang Tegaskan Larangan Tahan Ijazah dan Wajib Patuhi UMK

1 Mei 2025 - 20:07 WIB

Ditengah Efisiensi, Pemkot Probolinggo Digerojok Anggaran Rp40 Miliar untuk Perbaiki Infrastruktur

1 Mei 2025 - 19:37 WIB

Komisi A DPRD Lumajang Apresiasi Kinerja Damkar, Dorong Peningkatan Sarana dan Prasarana

30 April 2025 - 10:21 WIB

DPRD Lumajang Gelar Uji Publik Raperda Fasilitasi Pengembangan Pesantren

30 April 2025 - 09:17 WIB

Hanya Dijatah Anggaran Rp 150 juta Setahun, MUI Probolinggo Protes

30 April 2025 - 03:53 WIB

Tujuh Formasi CPNS di Lumajang Belum Terisi, Pemkab Lumajang Tetap Fokus Kualitas Pelayanan

28 April 2025 - 17:51 WIB

Dinsos Lumajang Habiskan Dana Rp5,113 Miliar untuk Pemenuhan Pelayanan Minimum

28 April 2025 - 13:30 WIB

Trending di Pemerintahan