Menu

Mode Gelap
Tertibkan Truk ODOL, Dishub Kabupaten Probolinggo Segera Pasang Portal Jalan di Tongas KONI Desak Pemkot Probolinggo Segera Cairkan Bonus Atlet Peraih Medali PON Pemkab Lumajang Siapkan Rp36 Juta untuk Asuransi Pertanian 1.000 Hektare Ancaman di Balik Genangan Air: Leptospirosis Mengintai Warga Lumajang Jelang Pindah, AKBP Wisnu Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Puluhan Anggota Polres Probolinggo Ibu Rumah Tangga di Jember Disekap Suami, Korban Disiksa dan Kaki Dirantai

Pemerintahan · 29 Nov 2019 07:19 WIB

17 Pejabat Dilantik, Wabup Minta Langsung ‘Action’


					17 Pejabat Dilantik, Wabup Minta Langsung ‘Action’ Perbesar

PROBOLINGGO-PANTURA7.com, Sebanyak 17 pejabat Pimpinan Tinggi Pratama (eselon II), pejabat Administrator (eselon III) dan pejabat Pengawas (eselon IV) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo dilantik dan diambil sumpahnya.

Pengambilan sumpah dan pelantikan digelar di ruang Auditorium Madakaripura Kantor Bupati Probolinggo, pada Jum’at (29/11). Pejabat struktural yang dimutasi terdiri dari 4 orang pejabat eselon II, 10 orang pejabat eselon III dan 3 orang pejabat eselon IV.

Selain itu, dilantik 4 orang pejabat hasil seleksi terbuka jabatan Pimpinan Tinggi Pratama. Yakni, Maretinus Sjaiful Efendi sebagai Sekretaris DPRD, Edy Suryanto sebagai Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD), Kristiana Ruliani Kepala Dinas Penanaman Modal dan PTSP serta Yahyadi sebagai Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (DPKH).

Serah terima jabatan diwakili oleh Abdul Ghafur kepada Imron Rosyadi sebagai Camat Tiris serta penyematan tanda jabatan Camat kepada Maryoto sebagai Camat Sukapura, Suatmadi sebagai Camat Leces, Imron Rosyadi sebagai Camat Tiris dan Aat Kardono sebagai Camat Tegalsiwalan.

Kepada pejabat yang baru dilantik dan diambil sumpahnya, Wakil Bupati (Wabup) Probolinggo, A. Timbul Prihanjoko meminta para pejabat yang baru diambil sumpahnya bisa membuktikan kemampuannya dengan menunjukkan prestasi kerja yang baik di masa yang akan datang.

“Selamat bertugas di tempat yang baru, semoga saudara dapat segera beradaptasi dengan tugas jabatan di lingkungan kerja yang baru serta menjadikan pengalaman dalam jabatan sebelumnya sebagai sarana introspeksi dan evaluasi peningkatan kinerja,” kata Timbul.

Wabup 2 Periode ini berharap, para pejabat yang baru saja dilantik ataupun yang baru promosi jabatan, agar sesegera mungkin untuk langsung melaksanakan tugasnya dengan tidak perlu menunggu waktu ataupun bertele-tele.

“Saya harap langsung ‘action’, jadi tidak boleh mengulur-ulur waktu dengan alasan-alasan tak jelas. Jadi ketika sudah dibaca sumpahnya dan dilantik, mereka sudah memiliki kewajiban dan tugas yang baru di tempat masing-masing,” wanti Timbul. (*)


Editor : Efendi Muhammad
Publisher : A. Zainullah FT


Artikel ini telah dibaca 10 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Pemkab Lumajang Siapkan Rp36 Juta untuk Asuransi Pertanian 1.000 Hektare

2 Juli 2025 - 16:18 WIB

Jelang Pindah, AKBP Wisnu Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Puluhan Anggota Polres Probolinggo

2 Juli 2025 - 14:58 WIB

Jaga Keamanan Lumajang Perlu Sinergi Masyarakat dan Aparat

1 Juli 2025 - 16:48 WIB

Rapat Paripurna DPRD Lumajang Bahas Raperda RPJMD dan Perubahan APBD 2025

30 Juni 2025 - 17:29 WIB

Ribuan Tenaga Honorer Tidak Lolos Seleksi PPPK, Anggota DPRD Kota Probolinggo ini Beri Solusi Begini

28 Juni 2025 - 19:11 WIB

Gus Fawait Blusukan di Kecamatan Silo, Janji Perjuangkan Pupuk untuk Petani Kopi

28 Juni 2025 - 16:39 WIB

Ngantor di Desa, Bupati Jember Salurkan Pompa Air bagi Petani

28 Juni 2025 - 13:30 WIB

Alun-alun Bakal Dipercantik, Pemkot Probolinggo Segera Relokasi PKL

27 Juni 2025 - 20:47 WIB

Para Difabel di Kota Probolinggo Digerojok Bantuan Puluhan Juta, Dini Rahmania Beri Pesan Begini

27 Juni 2025 - 14:25 WIB

Trending di Pemerintahan