Gudang Besi Tua di Rejoso Terbakar, 3 Motor Hangus

REJOSO-PANTURA7.com, Si jago merah melalap gudang milik Usaha Dagang (UD) Madura Indah di Jl. Raya Kedungbako, Kecamatan Rejoso, Kabupaten Pasuruan,Minggu (27/09/2020). Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini.

Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Pasuruan Muhammad Murtadho yang terjun ke lokasi mengatakan, kebakaran terjadi sekitar pukul 12.00 WIB. Api pertama kali terlihat di bagian belakang gudang.

“Kita mengerahkan 3 unit mobil Damkar dari BPBD Kota Pasuruan dan juga 3 organisasi rewalan. Sekitar satu jam api berhasil dipadamkan,” jelas Murtadho.

Diketahui, UD. Madura Indah merupakan perusahaan pengolahan besi tua milik Haji Ubaidillah. Kebakaran itu, menghanguskan seluruh isi gudang yang terletak di pinggir jalur pantura itu.

Sementara, Kapolsek Rejoso, AKP Bambang Sugeng mengatakan, pihaknya sudah melakukan penyelidikan sementara dan memintai keterangan sejumlah saksi.

Menurut mantan Kasatreskrim Polres Pasuuan Kota ini, diduga insiden kebakaran disebabkan terjadinya konsleting listrik yang berasal dari tempat pengelasan besi.

“Karena barang yang ada di dalam gudang mudah terbakar, dengan mudah api merambat ke seluruh bagian gudang. Termasuk tiga unit motor juga hangus terbakar,” paparnya.

Bambang Sugeng menambahkan, tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut. “Hanya pemilik mengalami kerugian materiil, diperkirakan mencapai Rp100 juta,” tandasnya. (*)


Editor : Efendi Muhamad
Publisher : A. Zainullah FT


Baca Juga  3 Hari, 3 Nyawa Melayang di Jalur Pantura Rejoso

Baca Juga

Rombongan Moge Kecelakaan di Jalur Pantura Sumberasih, Pasutri Tewas

Probolinggo,- Kecelakaan beruntun yang melibatkan lima kendaraan terjadi di jalur pantura, Desa Banjarsari, Kecamatan Sumberasih, …