Menu

Mode Gelap
Gempur Rokok Ilegal, Peran Aktif Masyarakat jadi Penentu Keberhasilan Bikin Heboh! Bus Karyawan di Kota Probolinggo Terobos Palang Pintu Perlintasan KA Hadapi Musim Penghujan, Bupati Probolinggo Tinjau Infrastruktur yang Baru Dipulihkan pasca Bencana Penumpang Kereta Api di Daop 9 Naik 13 Persen, Stasiun Jember Paling Padat Heboh Program Xpose Uncercored Dinilai Lecehkan Pesantren, MUI-NU Kompak Layangkan Kecaman Duduk di Bantalan Rel, Pria di Pasuruan Tewas Disambar KA Penataran

Politik · 27 Nov 2024 14:50 WIB

Adi Wibowo Nyoblos di TPS 07, Optimistis Raih 70 Persen Suara di Kota Pasuruan


					NYOBLOS: Calon Walikota Pasuruan, Adi Wibowo, saat menyalurkan hak pilihnya, Rabu (27/11/24) pagi. (foto: Moh. Rois) Perbesar

NYOBLOS: Calon Walikota Pasuruan, Adi Wibowo, saat menyalurkan hak pilihnya, Rabu (27/11/24) pagi. (foto: Moh. Rois)

Pasuruan,-  Calon Wali Kota Pasuruan, Adi Wibowo, menggunakan hak pilihnya di TPS 007 Kelurahan Karanganyar, Kecamatan Panggungrejo, pada Rabu (27/11/2024) pagi.

Didampingi istrinya, Suryani Firdaus, Adi tampak santai datang ke TPS dengan mengendarai sepeda motor jadul pukul 08.30 WIB.

Setibanya di lokasi, Adi langsung melakukan registrasi dan antre untuk mencoblos. Usai menyalurkan suaranya, politisi Partai Golkar tersebut menyampaikan rasa optimisnya untuk memenangkan Pilwali Kota Pasuruan kali ini.

“Kami punya optimisme menang di atas 70 persen,” ujar Adi.

Menurutnya, keyakinan tersebut bukan tanpa alasan. Ia menjelaskan bahwa timnya telah melakukan survei dan menerima berbagai masukan positif dari masyarakat selama masa kampanye.

Adi juga berharap Pilkada Serentak 2024 di Kota Pasuruan dapat mencatatkan partisipasi pemilih yang lebih tinggi dibandingkan sebelumnya.

Hal ini, menurutnya, menjadi salah satu indikator keberhasilan penyelenggaraan pesta demokrasi.

“Tentu di Pilkada Serentak tahun 2024 ini, kami berharap partisipasi meningkat,” ucap Adi.

Sementara itu, calon Wakil Wali Kota Pasuruan, Mukhamad Nawawi, memilih menyalurkan hak pilihnya di TPS 007 Kelurahan Purutrejo, Kecamatan Purworejo. (*)

 


Editor: Mohamad S

Publisher: Keyra


Artikel ini telah dibaca 104 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Didorong PK, Pudoli Sandra Disebut Representasi Perubahan Golkar Lumajang

14 September 2025 - 20:01 WIB

Lansia di Pasuruan Dianiaya Menantu, Korban Alami Luka Serius

14 September 2025 - 16:49 WIB

Kontestasi Ketua DPC PDIP Pasuruan 2025-2030, 3 Kader Berebut

6 September 2025 - 19:12 WIB

Dulu Duel saat Pilkada, PDI-P dan Partai Nasdem Kini Dukung Pemerintahan Gus Haris – Ra Fahmi

3 Juli 2025 - 21:34 WIB

Pemilu Nasional dan Pilkada Dipisah, Tantangan Baru bagi Partai Politik

30 Juni 2025 - 15:56 WIB

Pimpin Partai NasDem Kabupaten Probolinggo, Dini Rahmania Siap Maju Pilkada

28 Juni 2025 - 18:50 WIB

Era Baru, Dini Rahmania Nahkodai Nasdem Kabupaten Probolinggo

28 Juni 2025 - 15:04 WIB

Tidak Ada Pemilu, Bawaslu Kota Probolinggo Gandeng Kelompok Cipayung Plus Kerjasama Bidang ini

20 Juni 2025 - 20:30 WIB

Pilkades Serentak di Pasuruan Terancam Ditunda, 17 Desa Gagal Gelar Pemilihan Tahun Ini

14 Juni 2025 - 15:35 WIB

Trending di Politik